• Jelajahi

    Copyright © Narasi Riau
    Best Viral Premium Blogger Templates

    TMMD ke-123, Kodim 0314/Inhil Gelar Pengobatan Gratis

    , Maret 01, 2025 WIB Last Updated 2025-03-01T06:35:32Z
    NARASIRIAU.COM - INHIL, Dalam rangka pelaksanaan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 Tahun Anggaran 2025, Kodim 0314/Inhil menggelar kegiatan pengobatan gratis sebagai bagian dari sasaran nonfisik. Kegiatan ini berlangsung di Desa Mumpa dan Desa Karya Tunas Jaya, Kecamatan Tempuling.

    Pasiter Kodim 0314/Inhil, Kapten Inf Rudi Hartono, menyampaikan bahwa kegiatan pemeriksaan dan pengobatan gratis ini bertujuan untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, khususnya di wilayah yang menjadi sasaran program TMMD.

    "Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap kesehatan masyarakat. Kami ingin memastikan bahwa warga di Desa Mumpa dan Desa Karya Tunas Jaya mendapatkan layanan kesehatan yang memadai, terutama bagi mereka yang memiliki keterbatasan akses ke fasilitas kesehatan," ujar Pasi Ter.

    Ia berharap, dengan adanya kegiatan ini, masyarakat dapat lebih peduli terhadap kesehatannya serta semakin mempererat kemanunggalan antara TNI dan rakyat.

    "Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat nyata dan membantu masyarakat dalam menjaga kesehatannya," tambahnya.

    Program TMMD ke-123 tidak hanya berfokus pada pembangunan infrastruktur, tetapi juga berbagai kegiatan nonfisik seperti penyuluhan, pelayanan kesehatan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat.
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini