NARASIRIAU.COM - TEMBILAHAN - Pagi ini, Minggu (10/11/24) Kantor Imigrasi Kelas II TPI Tembilahan (Imigrasi Tembilahan) laksanakan upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Nasional yang jatuh pada hari inj, tanggal 10 November 2024.
Kegiatan upacara tampak dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Imigrasi (Kakanim) Tembilahan, Bapak Yoga Aria Prakoso Wardoyo yang juga bertindak sebagi Inspektur Upacara.
Seluruh ASN Imigrasi Tembilahan mengikuti jalannya kegiatan upacara peringatan Hari Pahlawan dengan Khidmat. Dalam Amanatnya, Kakanim menyampaikan Amanat Menteri Sosial Republik Indonesia.
"Semangat kepahlawanan harus menjalar pada semangat membangun, menciptakan kemakmuran masyarakat, mewujudkan perlindungan sosial sepanjang hayat, dan mewujudkan kesejahteraan sosial yang yang inklusif untuk rakyat di manapun berada" ucap kakanim membacakan amanat.
Hari Pahlawan Nasional tahun 2024 kali ini mengusung tema "Teladan Pahlawanmu, Cintai Negerimu", yang mengandung makna semua olah pikiran dan perbuatan harus senantiasa diilhami oleh semangat kepahlawanan, serta selalu memberikan sumbangsih terhadap kemajuan bangsa.
Kegiatan upacara terlaksana dengan tertib dan khidmat, sebelum menutup kegiatan, upacara diakhiri dengan doa bersama untuk para pahlawan dan bangsa.