• Jelajahi

    Copyright © Narasi Riau
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Pilkada Inhil 2024, Pengundian dan Penetapan Nomor urut Dilaksanakan Di Halaman Kantor KPU, Ketua KPU: Minta Maaf Kepada Masyarakat

    , September 23, 2024 WIB Last Updated 2024-09-22T17:40:40Z
    NARASIRIAU.COM - INHIL, Sebagaimana diketahui bahwa hari esok senin (23/9/2024) KPU Inhil akan melaksanakan Rapat Pleno Terbuka Pengundian dan Penetapan Nomor Urut Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Indragiri Hilir pada Pemilihan Tahun 2024 bertempat di Halaman Kantor KPU Kabupaten Indragiri Hilir Jl. Ki Hajar Drwantara Tembilahan.

    Ketua KPU Inhil Samsul Masjan menyampaikan permintaan maaf atas nama KPU Kabupaten Inhil selaku penyelenggara mohon maaf atas ketidak nyamanan masyarakat dikarenakan adanya akses lalulintas yang ditutup selama persiapan dan pelaksanaan kegiatan ini.

    "Awalnya memang kita rencanakan kegiatan ini dilaksanakan di gedung Engku Kelana, alternatif gedung PSMTI. Namun ada instruksi dari KPU RI agar pengundian dan penetapan nomor urut dilaksanakan di kantor KPU Daerah masing-masing," ujarnya

    Oleh karena kita ni kan lembaga vertikal yang sifatnya sentralistik, dimana kita di daerah ini hanya sebagai pelaksana dari regulasi dan kebijakan yang ditetapkan oleh Pimpinan kita di pusat.

    "Maka, dengan kondisi kantor yang ada, tidak dimungkinkan dilaksanakan di dalam, maka kami laksanakan di halaman yg juga terbatas space ruangnya dan terpaksa juga menggunakan ruas jalan di depan kantor KPU Inhil," jelasnya.

    Pihaknya juga mengatakan sudah melakukan koordinasi dengan pihak Pemda, TNI/Polri dan isntansi terkait, mereka pun dapat memaklumi dan siap mendukung dan bersinergi agar kegiatan dapat berjalan lancar dan kondusif.
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini


     


     

    Olahraga

    +