NARASIRIAU.COM - SAPAT, Pj.Bupati Herman secara lansung meresmikan Gedung Unit Pelayanan Teknis (UPT) Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) sapat Kecamatan Kuala Indragiri (Kuindra), Rabu (1/5/2024) siang.
Turut mendampingi Pj.Bupati, Kadis Kesehatan, Kasat Pol-PP, Kebadan Kesbangpol, Sekretaris Bappeda, Kabag Prokopim dan beberapa Pejabat eselon dilingkungan Pemkab Inhil dan juga turut dihadiri Camat beserta Unsur Forkopincam dan Kepala Desa Se-Kecamatan Kuindra.
Peresmian UPT Puskesmas Sapat menggunakan APBN yang dibangun TH 2023 di tandai Penandatanganan Prasasti dan dilanjutkan dengan pemotongan Pita oleh Pj. Bupati Herman yang didampingi Kadis Kesehatan, Kepala kesbangpol, Kasat Pol-PP dan Unsur Forkopincam Kecamatan Kuindra.
Camat Kuindra Ahmad Riadi, MM dalam sambutannya mengatakan, mengucapkan terimakasih atas berdirinya Fasilitas ini guna melayani masyarakat salah hal kesehatan.
Dalam arahannya, Pj.Bupati Herman dengan berdirinya Gedung UPT Puskesmas sapat ini mudah-mudahan dapat memberikan pelayanan yang maksimal terhadap pelayanan Masyarakat. Mengingat Kesehatan merupakan Kebutuhan yang mendasar.
Kedepan kita harapkan dengan adanya Gedung UPT Puskesmas ini masyarakat akan terbantu. Kedepan akan terus kita lengkapi fasilitas pendukung UPT Puskesmas sapat ini
Beliau menambahkan, disamping Fasilitas, kita juga harus memperhatikan masalah SDM-nya.
Terakhir beliau juga menyampaikan bahwa salah satu Fasilitas yang sangat mendukung akan pelayanan kesehatan di UPT Puskesmas Sapat yaitu; masalah Listrik. Insya Allah masalah Listrik dalam waktu dekat akan hidup 24 Jam.
Usai peresmian Pj.Bupati dan rombongan melanjutkan kegiatan dengan meninjau Fasilitas UPT Puskesmas sapat. (Galery)