• Jelajahi

    Copyright © Narasi Riau
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Meriahkan HUT RI, Lomba "Domino" Antar IK Se-Lingkungan IKMR "Mampadakek Nan Jauah,Mampaarek Nan Ranggang"

    , Agustus 18, 2023 WIB Last Updated 2023-08-18T10:38:52Z

    NARASIRIAU.COM - INHIL, Hari Kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus menjadi suatu momentum yang sangat dinanti-nanti oleh seluruh warga Indonesia, untuk memeriahkan peringatan kemenangan tersebut, beragam perayaan acara pun digelar.

    Seperti halnya lomba "domino" antar IK (Ikatan Keluarga) se- lingkungan IKMR (Ikatan Keluarga Minang Riau) dengan tema "Mampadakek Nan Jauah, Mampaarek Nan Ranggang"

    Acara ini di buka secara langsung oleh ketua IKMR H. Ahmad fauzi, dan turut dihadiri juga ketua IKMR periode 2023 -2028 Romi irawan, S.T. Serta tokoh - tokoh ninik mamak cadiak pandai.

    "Setelah sekian lama tidak ada acara seperti ini terlihat antusias dan semangat warga minang, baik dikalangan pemuda maupun kalangan yang tua, sehingga makin terasa suasana di kampung halaman, moment ini jadi perekat silaturahmi antar warga minang di kabupaten Inhil, sesuai dengan tema nya "mampadakek nan jauah, mampaarek nan ranggang"," ujarnya 

    Diketahui pula dalam lomba domino tersebut diikuti oleh beberapa peserta dengan jumlah peserta lomba 64 peserta yg terdiri dari 18 IK dan ikut serta juga IKMR kec. Tempuling.

    "Alhamdulillah lomba domino dalam rangka dirgahayu RI ke - 78, berjalan lancar dan aman, lomba domino ini dimenangkan oleh pasangan Mak Datuk dari IK malalo, juara ke 2 oleh pasangan Mundra, juara ke 3 diraih oleh pasangan H. Edison dari IKABU, dan disusul peringkat 4 oleh IKMR kec. Tempuling," ujarnya.

    Diketahui acara ini di fasilitasi oleh ikatan keluarga Pinaga Saiyo, Pasman Barat, dan disponsori oleh PT KIt Travel, Apotek Pembina, Toko Rahmat, Nasi Goreng Kuah, Cahaya Singgalang, dan Toko Mas Murni.

    "Terakhir Harapan dari masyarakat minang yg berdomisili di Kab. Inhil semoga acara seperti ini selalu ada, bahkan kalau bisa diacara lain nya yg intinya sebagai pemersatu dan silaturahmi," tutupnya.
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini


     


     

    Olahraga

    +