Narasiriau.com - Tembilahan, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Provinsi Riau berkunjung ke Kabupaten Indragiri Hilir dalam rangka pembinaan perpustakaan dan pengelolaan kearsipan di Kabupaten Indragiri Hilir, Kunjungan ini disambut lansung Wakil Bupati Kabupaten Indragiri H.Syamsuddin Uti, diruang kerjanya lantai 1 Kantor Bupati Jl.Akasia No.1 Tembilahan, Kamis (23/6/2022).
Pada kesempatan tersebut, Wabup Inhil H.Syamsuddin Uti didampingi Kadis Perpustakaan dan Arsip Daerah Inhil H Tengku Eddy Efrizal. Sementara Dispersip yang dipimpin Kepala Dinas Dra. Mimi Yuliani Nazir, Apt, MM didampingi Kabid Pembinaan Perpustakaan, Kabid Pelayanan Perpustakaan dan beberapa orang pustakawan Provinsi Riau.
Adapun maksud dan tujuan kedatangan Kadis Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Riau ke Inhil dalam rangka pembinaan perpustakaan Kabupaten, Sekolah dan pengelolaan kearsipan.
Pada kesempatan tersebut, Wakil Bupati Kabupaten Indragiri Hilir H.Syamsuddin Uti siap mendukung pembinaan dan pengelolaan kearsipan yang dilaksanakan Dispersip.
'Kita siap dukung pelaksanaan program yang dilaksanakan Dispersip Provinsi Riau. Meningat, Inhil juga memiliki Perpustakaan yang saat ini pembangunannya sudah saip di pakai," tukasnya.
Beliau menambahkan perpustakaan di samping berfungsi sebagi penelitian, pendidikan, rekreasi, dan juga sebagai informasi yang bermanfaat untuk memelihara dan meningkatkan efisiensi dan efektifitas proses belajar-mengajar. Rls
Reporter : Ade Prasetya