NARASIRIAU.COM || TEMBILAHAN - Bupati Inhil HM.Wardan membuka Musyawarah Daerah (Musda) Ke IIV Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Masa Bhakti 2021-2025, Kamis (26/11/20) di Gedung Wanita Sungai Beringin Tembilahan.
Pembukaan Musda Ke IIV GOW ini turut dihadiri Unsur Pimpinan Forkopimda, Ketua TP PKK Hi.Zulaikhah Wardan, S.Sos ME serta seluruh Organisasi Wanita yang ada di Inhil dan beberapa Pejabat Eselon dilingkungan Pemkab Inhil.
Kegiatan Musda Ke IIV GOW yang dilaksanakan dengan mengikuti pedoman protokoler Kesehatan ini diikuti 19 Organisasi Wanita dimana setia Organisasi diwakili 3 orang peserta dan 2 orang dari organisasi Wanita yang baru bergabung sebagai peninjau pada Musda GOW ini.
"GOW selain wadah berhimpunnya seluruh organisasi wanita juga merupakan organisasi yang menaungi seluruh organisasi wanita yang sinergi dengan program - program Pemerintah. Salah satunya, contoh dimasa pendemi Covid-19 GOW ini bisa membantu menyalurkan masker dan masih banyak lagi yang bisa dilakukan organisasi ini", Demikian Ungkap Penasehat GOW Inhil Hj.Zulailkhah Wardan, S.Sos, ME. Saat menyampaikan sambutan pada pembukaan Musda Ke-IIV GOW.
Dalam arahannya saat membuka Musda Ke-IIV GOW, Bupati HM.Wardan mengatakan, bahwa Organisasi ini sangat penting karena, menaungi seluruh organisasi wanita. Untuk itu dengan keberadaan GOW dapat bermitra dengan program pemerintah dan melalui organisasi ini Wanita harus mengerti dengan RPJMD Kabupaten Indragiri. Untuk itu, GOW susunlah program sesuai dengan RPJMD dan dapat dilaksanakan ibu-ibu.
Kedepan, GOW ini diharapkan bisa berkiprah dalam melaksanakan program-program Pemerintah. Karena GOW merupakan komponen yang besar.
Untuk itu mudah-mudahan dengan musyawarah ini menghasilkan program dan mampu menyusun program yang bersinergi dengan program-program Pemerintah Kabupaten Indragiri dan menyusun komposisi kepengurusan kedepan yang lebih baik lagi.
Terakhir beliau juga mengingatkan kepada seluruh Organisasi Wanita yang hadir. Mengingat, saat ini kita masih dalam pendemi Covid-19 maka kita harus tetap mematuhi dan mengikuti anjuran Protokoler Kesehatan dengan pedoman 4 M.
Usai pembukaan oleh Bupati dilanjutkan dengan Musda Ke IIV GOW dan terpilih sebagai ketua Hj.Zulaikhah Wardan S.Sos, Masa Bhakti 2021 - 2025
Editor : Redaksi